0

MR BEAN’S HOLIDAY

Posted by Febrilina Pramudiyanti on 21.28 in


Judul                           : Mr Bean’s Holiday
Sutradara                     : Steve Bendelack
Produser                      : Peter Bennet-
                                      Jones
                                      Tim Bevan, Eric 
                                      Fellner
Pemain                        : Rowan Atkinson
                                      Emma de Caunes
                                      Willem Dafoe
                                      Max Baldry
                                      Karel Roden
Release                        : Amerika, 30 
                                     Maret 2007

            Film ini bercerita tentang petualangan Mr Bean yang diperankan oleh Rowan Atkison, untuk mencapai pantai Cannes di Perancis. Cerita berawal dari Mr Bean mendapat hadiah undian pergi ke pantai Cannes, kamera video Sony dan 2000 Euro. Di perjalanan, dia selalu membawa kamera video untuk mengabadikan setiap kejadian.

            Konflik terjadi, gara-gara Mr Bean meminta tolong seorang laki-laki bernama Emil Dachevsky seorang sutradara dari Rusia. yang diperankan oleh Karel Roden untuk merekamnya di dekat kereta. Emil ke Perancis dalam rangka menghadiri festival film Cannes. Namun sang sutradara malah tertinggal di stasiun dan meninggalkan anaknya, Stepan yang diperankan oleh Max Baldry di gerbong kereta yang sama dengan Mr Bean.
            Mulailah perjalanan Mr Bean menuju pantai Cannes bersama Stepan. Stepan harus menemukan ayahnya. Sedangkan tas Mr Bean tertinggal di dalam gerbong, saat menghampiri Stepan di luar kereta. Mereka harus menemukan digit terakhir nomor telepon yang diberitahukan Emil. Bahkan mereka tidak punya uang untuk menelepon semua kemungkinan digit terakhir itu.
            Mereka mengemis di stasiun untuk menelepon dan menirukan penyanyi dengan musik untuk membeli makanan. Sambil membawa makanan, mereka naik bis untuk ke pantai Cannes, namun karcis yang dibawa Mr Bean terbawa angin hingga tertempel di kaki ayam. Tidak ada pilihan lain, Mr Bean harus memburu ayam itu sampai ke pedesaan dan meninggalkan Stepan.
            Me Bean memutuskan untuk berjalan terus, hingga dia pingsan dan terbangun di lokasi pembuatan film. Tanpa tahu itu acting, Mr Bean justru merusak shooting. Sutradara Carson Clay yang diperankan Willem Dafoe, Mr Bean disuruh ganti pakaian dan cepat mengikuti adegan selanjutnya. Namun, akhirnya Mr bean dipecat. Di sinilah, Mr Bean mengenal Sabine yang diperankan oleh Emma de Cannes. Mereka pergi menuju Cannes dengan mobil yang sama persis kepunyaan Mr Bean. Sabine mengajak berhenti untuk ke toilet. Tak disangka, di tempat ini Mr Bean justru menemukan Stepan bersama grup musik punk. Akhirnya, mereka bertiga pergi bersama ke Cannes. Sabine ke Cannes bertujuan menghadiri festival film. Sabine kaget begitu tahu Mr Bean ternyata buronan, karena dikira menculik Stepan, anak dari Emil, sutradara Rusia.
            Sampai di tempat festival, Mr Bean dan Stepan tidak dapat masuk karena tidak memiliki ID card. Tidak kekurangan akal, Mr Bean menyamar sebagai nenek dengan baju di mobil Sabine dan Stepan sebagai cucunya. Awalnya mereka dapat lolos dengan mudah dari security, tapi akhirnya mereka ketahuan. Stepan melarikan diri dan masuk ke sebuah ruangan. Sedangkan Mr bean melarikan diri ke tempat pemutaran film dan bertemu dengan Emil. Dia berusaha memberitahu keberadaan Stepan, tapi dia tidak paham apa yang dibicarakan Mr Bean.
            Film Flashback, diputar dalam festival Cannes yang disutradarai Carson Clay, terlihat membosankan. Penonton banyak yang mengantuk, bahkan ada yang sampai tertidur. Entah bagaimana, Flashback tiba-tiba tergantikan rekaman Mr Bean. Dan pada akhirnya Stepan bertemu dengan ayahnya, saat di festival.
            Tak disangka, film ini berakhir dengan banyaknya pujian atas rekaman yang dibuat Mr Bean. Semua orang pergi ke pantai Cannes, beryanyi bersama dan rekaman Mr Bean dinilai sangat bagus, bahkan semua penonoton menirukan gaya Mr Bean merekam.
            Mr Bean’s Holiday merupakan film yang menghibur. Banyak kejadiaan lucu terjadi di sini. Sekali menonton film ini, pasti ingin menonton sampai akhir. Film ini tidak membosankan, bahkan saya telah menonton film ini berulang-ulang.

|

0 Comments

Posting Komentar

terima kasih....

Copyright © 2009 Febrilina All rights reserved. Theme by Laptop Geek. | Bloggerized by FalconHive.